Hello beauty Fellas! akhirnya ketemu lagi dikencan kita kali ini nih. Masih seputar kecantikan tapi kali ini aku mau bahas soal bodycare. Jujur deh pasti banyak juga yang lebih perhatian sama kulit wajah dibanding kulit tubuh kan? Soalnya aku pun dulu termasuk yang begitu. Alhasil kulit badanku sering banget belang dan yang paling bikin minder yaitu aroma badan yang nggak enak pas beraktivitas seharian. Duh pusing banget sih kalau masalah satu ini. Karena pakai deodorant pun cuma menolong sementara aja. Ternyata oh ternyata salah satu hal penting untuk menghilangkan bau badan yang menggangu itu dengan rutin menggunakan body care yang sesuai dengan kebutuhan kulit kita, sama seperti kulit wajah kita yang perlu skincare yang tepat biar tetap sehat dan glowing. Dan salah satu body care yang berperan penting untuk kesehatan kulit tubuh kita menurutku adalah sabun mandi. Setuju dong kalau sabun mandi yang tepat akan sangat membantu kulit kita lebih sehat dan tentunya nggak akan mengurangi bahkan menghilangkan bau badan yang nggak enak. Nah aku mau kasih rekomendasi sabun mandi yang udah aku coba dan menurutku bakal membantu banget permasalahan kulit tubuh kalian terutama yang memiliki masalah dengan bau badan tak sedap.
LINEATION BLUE SHOWER GEL
“Sabun cair yang membantu membersihkan dan melindungi badan dari kuman serta membantu menyegarkan aroma badan.”
Blue Shower Gel ini merupakan salah satu produk dari salon dan klinik kecantikan Bandung LINEATION. Sesuai dengan namanya Lineation ini nggak hanya menyediakan jasa dan produk untuk kecantikan saja, tapi untuk kesehatan juga. Nah salah satunya Blue Shower Gel ini. Sabun mandi ini tersedia dalam dua ukuran yaitu 250 ml dan 1 liter, disini aku membeli dan menggunakan yang berukuran 250 ml. Kemasannya berupa botol plastik kokoh dengan tutup pump, jadi lebih higienis yah. Teksturnya berupa gel dengan warna biru bening dengan aroma herbal yang segar.
Blue Shower Gel ini bisa digunakan oleh semua jenis kulit
yah Fellas. Yang aku suka dari Blue Shower Gel ini selain aromanya yang segar
dia juga membersihkan kulit kita tanpa bikin kulit kita jadi kering. Jadi bisa
sering-sering nih mandi pake Blue Shower Gel-nya. Makin betah mandi dengan Blue
Shower Gel karena busa yang dihasilkan juga cukup melimpah untuk ukuran sabun
kesehatan. Nggak cuma bisa mengurangi masalah badan bau tapi juga bisa
sekaligus menangani masalah bau kaki juga lho. cara pakai Blue Shower Gel ini
sama dengan sabun mandi pada umumnya, cukup tuangkan Blue Shower Gel pada busa
mandi atau telapak tangan, lalu gunaan pada tubuh dan bilas hingga bersih. Untuk
Full Ingredients-nya bisa kalian lihat di bawah ini yah Fellas:
“Aqua, Cocamidopropyl Betaine, Sodium Lauroyl Sarcosinate,
Acrylates Copolymer, Polyquarternum-7, Sodium C12-18 Alkyl Sulfate, Cocamide
DEA, Sodium Hydroxide, Phenoxyethanol, Citric Acid, Glycerin, Fucus Vesiculosis
Extract, Mentha Piperita Oil, Allantoin, Butylene Glycol, 1,2 Hexanediol,
Disodium EDTA, Polisorbat 80, Caprylhydroxamic, Cupressus Sempervirens, Origanum
Compactum, Thymus Vulgaris Oil, Citrus Medica Limonum Peel Oil, CI40290.”
Sekitar seminggu pemakaian aku coba beraktivitas seharian tanpa menggunakan deodorant. Biasanya baru setengah hari aja kalau aku nggak pakai deodorant setelah mandi, maka badan aku akan mulai berbau nggak sedap dan bikin aku nggak nyaman dan perlu mandi lagi. Tapi kali ini aku dibikin kaget karena setelah seharian beraktivitas tidak ada bau tak sedap dari badan aku, bahkan aku cukup mandi lagi saat pulang ke rumah di sore hari aja. Keren banget nggak sih? Makanya aku kasih rate 8/10 untuk Blue Shower Gel ini.
Buat kalian yang berada diluar kota Bandung nggak perlu khawatir karena kalian bisa beli Blue Shower Gel ini secara online yah. Untuk ukuran 250 ml ini aku beli dengan harga Rp, 99.900,- dan terhitung cukup hemat karena penggunaannya terhitung nggak boros. Pastikan kalian belinya di akun Toko Official mereka yah Fellas. Nggak cuma Blue Shower Gel ini aja, tapi masih ada produk lainnya yang nggak kalah bagusnya buat kalian coba juga dari Lineation. Buat yang mau kepo atau update info soal Blue Shower Gel ini atau soal Lineation bisa langsung juga cek akun Instagram mereka yah.
Kayaknya segitu dulul aja kencan kita kali ini Fellas, see
you soon on our next date!
Thank You for Reading
-XOXO-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar